YES RADIO, Cilacap : Kunjungan Calon Gubernur Jawa Tengah Andika Perkasa di Cilacap disambut antusias ribuan masyarakat, Selasa (17/09/24).
Dalam kunjungannya, Calon Gubernur yang diusung oleh PDI Perjuangan ini didampingi pasangannya Calon Wakil Gubernur Hendrar Prihadi (Hendi).
Diketahui, Andika Perkasa juga berkesempatan menyapa warga masyarakat saat acara senam dan jalan sehat yang digelar PDI Perjuangan, di depan Hotel Aston Inn Cilacap.
Mantan Panglima TNI yang akrab dengan sebutan Rambo ini, menjadi kerubutan dan idola warga Cilacap.
Dalam momen tersebut, Andika terlihat melayani permintaan warga untuk berswafoto.
Tidak hanya itu, Andika juga tak canggung mengajak warga selfie bareng saat berada diatas panggung.
Diketahui, kegiatan jalan santai tersebut dibuka langsung oleh Andika Perkasa.
Usai membuka kegiatan jalan sehat, Andika bersama Hendi melanjutkan agenda mengikuti Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) Pemilukada 2024.
Calon Gubernur Jawa Tengah – Andika M Perkasa menyampaikan terimaksih atas sambutan yang meriah dari warga Cilacap ini.
Hal ini juga berkat kekompakan pengurus dan relawan di tingkat DPC hingga bawah.
“Terimakasih atas sambutan yang meriah untuk warga Cilacap, ini juga atas kepemimpinan Mas Taufik, program dari DPD. Mas Bambang Pacul menugaskan kami, karena memang tulang punggung yang akan bekerja. Kami benar-benar bertumpu mengandalkan semua yang Mas Taufik dan jajarannya miliki, dengan segala prestasinya sejauh ini”, ujar Andika.
Dalam kesempatan itu, tampak hadir pula pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Cilacap Setyo Budi Wibowo (SBW) dan Fahrur Rozi.
Keduanya hadir disamping menyapa warga masyarakat, serta ikut dalam kegiatan Rakercabsus.
“Agenda kami selain temu kangen dengan warga masyarakat Cilacap, juga mengikuti Rakercabsus, konsolidasi dalam rangka menyamakan persepsi untuk menyusun strategi pemenangan, baik di Pilkada Cilacap dan Jawa Tengah”, kata SBW.
Sementara itu salah satu warga – Ratini merasa senang bisa berfoto bersama mantan panglima TNI ini.
“Senang bisa foto bareng, gagah orangnya. Saya mengidolakan beliau. Semoga bisa menang dan bisa memimpin di Jawa Tengah”, ungkap Ratini.