YES RADIO, Cilacap : BAZNAS Kabupaten Cilacap melaksanakan Audit ISO 9001 / 2015, pada Senin (24/06/24).
Kegiatan Auidit ISO 9001 : 2015 oleh AMTIVO Official Partner ACM Indonesia dengan Lead Audit Mr. Makhrus Fauzan dari ACM Indonesia di Jakarta.
“Kegiatan ini di lakukan untuk merefresh dan mengevaluasi langkah dan kinerja BAZNAS selama jangka waktu 1 – 2 tahun sebelumnya dan yg akan datang,” ujar Wakil Ketua IV Cilacap – Hamidan Majdi.
Setelah pada tahun lalu, Proses Audit ISO 9001:2015, dalam Surveilence 1, pada tahun ini, Akhir bulan Juni 2024 melaksanakan Audite ISO 9001 : 2015 yg dilakukan oleh Lead Audit Makhrus Fauzan pada Auidet Surveilence 2.
Lead Audit – Makhrus Fauzan mengatakan, audit ini dilakukan secara menyeluruh mulai dari proses Administrasi, Pembinaan SDM, Pengumpulan, Penyaluran dan Pengelolaan.
Setelah dilakukan selama satu hari sesuai jadwal pada akhirnya BAZNAS Kabupaten Cilacap mendapatkan Sertifikat ISO 9001 : 2015 dari Lembaga Bersertifikasi AMTIVO Official Partner: ACM Indonesia.
Dokumentasi Sertifikasi ISO 9001 : 2015 yg ditandatangani oleh Lead Audit Makhrus Fauzan dan MR H. Hamidan Majdi, SH. diserahkan kepada BAZNAS Kab Cilacap pada Penutupan yg disaksikan oleh Seluruh Wakil Ketua dan Pelaksana BAZNAS Kabupaten Cilacap.