YES RADIO, Cilacap : Diduga tungku api yang masih menyala ditinggal pergi, sebuah rumah di Jalan SalakRT 8 RW 3, Desa Jeruklegi, Kecamatan Jeruklegi, Cilacap ludes terbakar, Kamis (17/10/2019) pagi.
Nisem (75), sang pemilik rumah menderita kerugian jutaan rupiah.
Plt Kepala UPD Pemadam Kebakaran pada Satpol PP Cilacap Supriyadi menyebutkan berawal dari informasi kebakaran yang disampaikan oleh tetangga korban kebakaran, bahwa sebuah rumah di Jerukelgi dilalap si jago merah.
“Diperkirakan penyebab kebakaran adalah tungku api yang ditinggal pergi oleh pemilik rumah dan kebetulan ada banyak tumpukan kayu di sebelah tungku, lalu api merambat” ujarnya.
Pemilik rumah yang waktu itu sedang tidur, terbangun sekitar pukul 09.00 WIB karena percikan api dan melihat bahwa api sudah besar di bagian dapur.
“Pemilik rumah dibantu dengan warga sekitar memadamkan api dengan alat seadanya. Lalu 2 unit mobil damkar tiba di lokasi dan melakukan pemadaman” ujarnya.
Pemadaman hanya berlangsung beberapa menit, karena api sudah kecil dilanjutkan pendinginan sekitar pukul 10.30 WIB hingga 12.30 WIB.
“Tidak ada korban jiwa namun korban menderita kerugian puluhan juta rupiah, antara lain uang 10 juta rupiah, emas 30 gram, padi 50 kg, dan bangunan rumah” pungkasnya. (sdy)