YES RADIO, Cilacap : Kantor pelayanan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil atau Disdukcapil Cilacap dilockdown selama tiga hari mulai hari ini hingga 2 Juli mendatang.
Kebijakan tersebut diambil usai salah satu pegawainya terpapar Covid-19.
Selama lockdown, sementara pelayanan berjalan secara online tanpa tatap muka.
Kepala Disdukcapil Cilacap – Annisa Febriana mengatakan,mpelayanan tatap muka di kantor Diadukcapil dan UPT Kota ditiadakan selama tiga hari untuk antisipasi kontak fisik dengan masyarakat, serta maksimalkan sterilisasi ruangan dengan penyemprotan disinfektan.
“Untuk memastikan tidak ada penularan, kami langsung melaksanakan swab kepada staf lain. Alhamdulillah hasilnya semua negatif”, ungkapnya.
Dijelaskan, meskipun kantor dilockdown, namun pelayanan online masih tetap berjalan, hanya saja masyarakat tidak bisa langsung bertatap muka.
“Antrian online dan pelayanan online tetap akan berjalan, karena petugas tetap bekerja di rumah atau WFH. Semua data yang diterima dari masyarakat akan dikerjakan petugas, kemudian hasilnya akan dikirim melalui PDF ke Hp android masing-masing pemohon”, imbuhnya.