YES RADIO, Lumajang : Bencana awan panas guguran (APG) Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang pada 4 Desember 2021 mengundang simpati dan empati dari banyak pihak, termasuk PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit (RU) IV Cilacap.
Sejak diturunkan ke lokasi terdampak di Kecamatan Pronojiwo pada Senin (13/12/21) lalu, tim relawan gabungan masih melakukan berbagai program bantuan pemulihan bagi warga terdampak.
Seperti yang dilakukan pada hari Jumat (17/12/21), relawan PT KPI RU IV Cilacap menyelenggarakan doa bersama untuk keselamatan di Masjid Akhlakul Karimah, RT 02 RW 04 Dusun Kebonan – Desa Oro Oro Ombo – Kecamatan Pronojiwo.
Kegiatan ini diikuti warga setempat yang lebih dulu menunaikan sholat Jumat.
Usai sholat Jumat, imam dan khatib KH Mulyono mengawali rangkaian doa bersama dengan melaksanakan sholat ghaib, mendoakan para korban meninggal dunia dalam bencana APG Semeru.
Setelahnya dilanjutkan doa bersama untuk keselamatan dan keberkahan.
“Karena penguasa dan pemilik keselamatan hanya berlindung kepada Allah SWT. Mari bermunajat dan berdoa bersama,” katanya.
Selesai kegiatan doa bersama, Koordinator relawan gabungan PT KPI RU IV Cilacap – Rian Pratama Pribadi secara simbolis menyerahkan bantuan perlengkapan ibadah total sejumlah 105 buah, terdiri alquran, sarung, mukena dan sajadah.
“Bantuan ini kami serahkan kepada takmir Masjid Akhlakul Karimah untuk dimanfaatkan sebagaimana mestinya. Termasuk jika ada musholla di sekitar yang membutuhkan, silakan untuk bisa dibagikan,” katanya.
Pengurus Masjid Akhlakul Karimah – Fauzan menyampaikan terimakasih dan apresiasi untuk kepedulian relawan PT KPI RU IV Cilacap, diwujudkan dengan bantuan perlengkapan ibadah ini.
“Kami tentu berterimakasih, bantuan ini akan digunakan sebaik-baiknya. Semoga ini menjadi keberkahan juga untuk Pertamina,” ungkapnya.
Rangkaian bakti sosial ditutup dengan penyaluran tali asih kepada warga di wilayah Dusun Kebonan – Desa Oro Oro Ombo – Kecamatan Pronojiwo, salah satu wilayah terdekat Gunung Semeru.