YES RADIO, Cilacap : Memasuki musim penghujan, harga cabai rawit merah di pasar tradisional di Kabupaten Cilacap mulai melonjak.
Salah satu pedagang di Pasar Sidadadi Cilacap – Abdulrohman mengungkapkan, kenaikan harga cabai rawit merah terjadi sejak sepekan terakhir ini.
“Harga cabai rawit merah saat ini mencapai 45 ribu perkilogram, dari harga sebelumnya 35 ribu perkilogram”, ungkap Abdulrohman.
Ia mengatakan, kenaikan harga cabai rawit merah ini karena stok dari tengkulak banyak, sedangkan permintaan konsumen sedikit.
“Kenaikan harga cabai ini sangat berdampak sekali bagi pedagang. Karena yang biasanya cabai rawit bisa dijual dari 10 hingga 15 kilogram perhari, saat ini hanya 5 kilogram saja yang bisa terjual”, ujarnya.
Selain harga cabai rawit merah yang mengalami kenaikan, harga cabai rawit hijau juga naik yakni dari harga 21 ribu perkilogram, kini menjadi 27 ribu perkilogram.
“Komoditas sayur mayur seperti terong, kacang panjang juga mengalami kenaikan sekitar 3 hingga 5 ribu perkilogram”, imbuhnya.