YES RADIO, Cilacap : Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi atau PANRB Tjahyo Kumolo memberikan penghagaan sebagai hasil evaluasi pelayanan publik kepada pemerintah daerah, Selasa (08/03/22).
Kabupaten Cilacap menjadi daerah yang juga menerima penghargaan secara langsung sebagai instansi pemerintah yang berhasil meraih predikat A atau Pelayanan Prima 2021 untuk Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Cilacap dan Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Cilacap.
Penghargaan diterima langsung oleh Bupati Cilacap – Tatto Suwarto Pamuji dari Mentri PANRB – Tjahyo Kumolo yang hadir bersama Kepala Disdukcapil Cilacap – Annisa Fabriana, dan Kepala DPMPTSP Cilacap – Awaluddin Muuri.
Bupati Cilacap – Tatto Suwarto Pamuji juga meraih Adicita Sewaka Pertiwi, bersama dengan Gubernur Jawa Barat, Wali Kota Pekanbaru, Bandung dan Bupati Badung.
Penghargaan ini diberikan kepada kepala daerah yang telah berhasil meraih dua tahun berturut-turt predikat A atau pelayanan prima.
Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementrian PANRB – Dian Natalisa mengungkapkan, pada tahun 2021 sudah dilakukan pemantauan dan evaluasi terhadap 548 instansi pemerintah daerah baik kabupaten,kota dan provinsi, serta pada 84 kementrian,Lembaga.
Ada enam aspek dalam penilaian pelayanan mulai dari kebijakan pelayanan, profesionalisme SDM, sarana dan prasarana, sistem informasi pelayanan publik, konsultasi dan pengaduan serta inovasi pelayanan maju.
“Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras dari seluruh jajaran Pemkab Cilacap yang bersama-sama untuk memberikan pelayanan baik kepada masyarakat”, ungkap Bupati Cilacap – Tatto Suwarto Pamuji.
Pelayanan baik atau prima yang diberikan selama ini merupakan hasil masukan dari masyarakat agar jajaran pemkab Cilacap terus memberikan pelayanan terbaik.