YES RADIO, Cilacap : Setelah 11 tahun tidak lagi melayani naik turun penumpang, Stasiun Jeruklegi Cilacap akan mulai aktif Kembali.
Pengoperasional stasiun tersebut akan mulai per 1 Maret 2023.
Dengan pengaktifan kembali Stasiun Jeruklegi, kereta api lintas selatan yang biasanya hanya melintas akan berhenti untuk melayani naik turunnya penumpang.
Vice President Daop 5 Purwokerto – Daniel Johannes Hutabarat mengungkapkan, KA lintas selatan yang sebelumnya hanya bersilang di stasiun tersebut akhirnya akan berhenti untuk melayani naik dan turun penumpang.
“Stasiun tersebut akan melayani satu perjalanan kereta api jarak jauh pulang pergi PP yakni KA Kutojaya Selatan relasi Stasiun Kutoarjo dengan tujuan Stasiun Kiaracondong. Nantinya sebagai inovasi lanjutan, KA Baturraden Ekspress dan KA Serayu akan dilayani pula di Stasiun Jeruklegi”, jelas Daniel.
Diktakan, ada berbagai pertimbangan sehingga stasiun kembali buka, salah satunya yakni tingginya pengguna moda transporasi kereta api di wilayah Daop 5 Purwokerto.
Pihaknya mencatat selama tahun 2022, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 5 Purwokerto melayani 2,3 juta pelanggan.
“Perinciannya pelanggan KA kelas eksekutif 584.617, kelas bisnis 8.433, kelas ekonomi 1,2 juta dan KA ekonomi PSO sebanyak 498.411 pelanggan. Persentase angka ketercapaian tersebut sebesar 105 persen dari program tahun 2022 yakni sebanyak 2,2 juta pelanggan”, ungkapnya.
Pada tahun 2023 ini, pihaknya juga menargetkan dapat melayani 3 juta pelanggan.
Jumlah tersebut kemungkinan meningkat sebanyak 129 persen daripada realisasi jumlah penumpang pada tahun 2022 lalu.