YES RADIO, Cilacap : Persatuan Wartawan Indonesia atau PWI Kabupaten Cilacap memperingati Hari Pers Nasional 2024 dengan cara yang berbeda.
Rangkaian kegiatannya dibalut dengan Travel Journalist Jelajah Wisata Cilacap yang bertujuan menggeliatkan wisata di Kabupaten Cilacap.
Dalam Travel Journalist Jelajah Wisata Cilacap, PWI Cilacap menggandeng Damri sebagai penyedia angkutan perintis yang juga melayani rute ke tempat-tempat wisata khususnya wilayah Pantai Cilacap.
PWI Cilacap juga mengajak perwakilan instansi pemerintah, swasta dan stakeholder untuk bersama Jelajah Wisata Cilacap menggunakan moda transportasi perintis tersebut, Sabtu (24/02/24).
Adapun rute yang ditempuh disesuaikan dengan jadwal angkutan perintis yakni dimulai dari Benteng Pendem, Pantai Teluk Penyu, Pantai Sodong, Pantai Widarapayung dan Pantai Jetis.
“Travel journalist ini bertujuan untuk mempromosikan destinasi wisata di Kabupaten Cilacap, termasuk salah satu sarana pendukungnya yaitu transportasi perintis ke destinasi-destinasi wisata”, ujar Ketua PWI Cilacap – Gayhul Dika Wicaksana.
Melalui Travel Journalist Jelajah Wisata Cilacap, diharapkan dapat menggeliatkan kembali tempat tempat wisata di Cilacap, terlebih ditunjang dengan angkutan perintis yang setiap saat melewati jalur wisata tersebut dengan harga tiket jauh dekat 15 ribu.
“Dengan harapan apa yang sudah ada di Cilacap ini lebih tersiar dan masyarakat dapat memanfaatkan dan menggunakannya. Karena tidak semua tempat ada dan sangat sayang jika dilewatkan, apalagi dengan tarif yang terjangkau yakni naik dari ujung ke ujung hanya 15 ribu dan diharapkan kegiatan ini dapat mengembangkan pariwisata di Cilacap”, jelasnya.
Manager Usaha Damri Purwokerto – Josefhine Debora Putri menyambut baik sinergi PWI Cilacap dalam turut serta menggeliatkan wisata Cilacap sekaligus dengan moda transportasi umum yang terjangkau dengan 15 ribu dapat menjelajah dari Pantai Teluk Penyu hingga Pantai Jetis.
“Kami berharap, kita bisa bersama-sama mempromosikan dan membangkitkan Cilacap ini lebih baik lagi dan turis turis banyak berdatangan di ke tempat wisata yang ada di Cilacap”, ungkap Debora.
Tak hanya menjelajah wisata dengan angkutan perintis saja, para wartawan dari media cetak, media elektronik dan media online yang tergabung dalam PWI Cilacap, serta peserta Travel Journalist lainnya juga membagikan brosur dan stiker promosi wisata Cilacap kepada para wisatawan.
Dijelaskan sebelumnya, dalam memperingati Hari Pers Nasional yang jatuh pada 9 Februari 2024, PWI Cilacap telah menggelar tasyakuran tumpeng, kemudian pada rangkaian kegiatan diadakan Travel Journalist dan berbagi paket sembako kepada warga kurang mampu bekerjasama dengan Sinergi Filantropi.